
17/03/12. Lahan kosong dari halaman belakang bangunan rumah hunian setengah jadi, yang digunakan oleh Klab Jazz sebagai tempat berkumpul dan berdiskusi, dengan kegiatan inti menyaksikan bersama proyeksi video-video jazz, baik film sejarah, dokumenter, ataupun video rekaman pertunjukan musik jazz langsung, sebagai bahan diskusi dan pemahaman akan musik jazz lebih dalam.
Pada gilirannya, bila situasi dan kondisi lingkungan sekitar memungkinkan, tempat ini juga akan dijadikan wahana bermain musik dan ‘jam session’ jazz dari para pemusik yang berafiliasi dengan Klab Jazz, ataupun umum.